Pelaksanaan Tryout UNBK SMP Negeri 2
Senin, 31 Oktober 2016. SMP Negeri 2 Pasuruan melakukan kerja sama melaksanakan tryout UNBK di SMK Negeri 1 Pasuruan. Kegiatan yang dilaksanakan di laboratorium multimedia dan TKJ ini dijadwalkan akan berlangsung hingga 3 November 2016.
“Tryout ini dilaksanakan dalam tiga gelombang, gelombang pertama dimulai pukul 13.00-14.00, gelombang kedua 14.15-15.15, serta gelombang ketiga pada pukul 15.30-16.30,” ujar Bapak Djoko Waluyo salah satu panitia pelaksana tryoutUNBK.
Beliau menyatakan bahwa tidak ada kendala selama tryout berlangsung. Untuk menghindari kebingungan siswa selama proses pengerjaan, sebelum ujian dimulai, siswa dibimbing oleh operator tentang tata cara pengerjaan dan pengisian identitas.
Ibu Maria Ulfa, guru SMP Negeri 2 Pasuruan, menyatakan bahwa 221 siswa kelas IX dijadwalkan akan mengikuti tryout yang diadakan di SMK Negeri 1 Pasuruan selama empat hari dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Matematika, dan IPA.
“Kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari perintah dinas pendidikan yang mengharuskan beberapa SMP di Kota Pasuruan melakukan persiapan UNBK. Karena kurangnya ketersediaan peralatan di SMP, kami pun melakukan kerja sama dengan SMK Negeri 1 untuk melaksanakan tryout UNBK di sini,” ujar Ibu Maria Ulfa.
Beliau menambahkan bahwa melalui kegiatan ini, siswa SMP 2 diharapkan terbiasa dengan tryout UNBK, dan tidak canggung lagi ketika harus melakukan UN secara online. Beliau juga berharap pengajuan dana yang telah dilakukan bisa lekas disetujuai agar SMP 2 bisa melengkapi kebutuhan untuk menghadapi UNBK sehingga siswa bisa melaksanakan UNBK dengan baik di sekolah.
SMK NEGERI 1 Pasuruan
Jalan Veteran, Bugul Lor, Panggungrejo, Bugul Lor, Panggungrejo, Kota Pasuruan, Jawa Timur 67122
P | : | (0343) 421380 |
E | : | Admin@gmail.com |
Berita Seputar Sekolah |
Artikel |
Site Map |
Link Cabdin Pasuruan |
← | Move left |
→ | Move right |
↑ | Move up |
↓ | Move down |
+ | Zoom in |
- | Zoom out |
Home | Jump left by 75% |
End | Jump right by 75% |
Page Up | Jump up by 75% |
Page Down | Jump down by 75% |